Kamis, 04 Maret 2021

PBMA Berharap Presiden Buka Muktamar ke-20 Mathla’ul Anwar


Serang, Banten – Ketua Umum Pengurus Besar Mathla’ul Anwar (PBMA) KH Ahmad Sadeli Karim menyatakan harapannya agar Presiden Jokowi membuka Muktamar ke-20 Mathla’ul Anwar dan Milad ke-105 Ormas Islam tersebut yang akan dilaksanakan awal April 2021.

“Seperti Muktamar ke-19 dan Milad ke-100 Mathla’ul Anwar pada 2015, kita berharap Muktamar dan Milad Mathla’ul Anwar tahun ini pun dapat dibuka oleh Bapak Presiden,” katanya di Serang, Banten, Rabu (3/3/2021).

Ketua Umum PBMA mengemukakan keterangan tersebut kepada wartawan terkait akan dilaksanakannya Muktamar ke-20 dan Milad atau Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-105 Mathla’ul Anwar tanggal 1 hingga 3 April 2021.

KH Sadeli Karim menyatakan, pihaknya sudah menyampaikan surat undangan ke Istana serta merasa yakin bahwa jika tidak ada halangan Presiden akan berkenan membuka Muktamar Mathla’ul Anwar tahun 2021 sebagaimana yang dilakukannya pada Muktamatar Mathla’ul Anwar tahun 2015.

Related Posts

There is no other posts in this category.