Selasa, 20 April 2021

Komsos Babinsa Jalin Silaturahmi Untuk Mengenal Wilayah dan Masyarakat


Kalabahi - Babinsa Koramil 1622-02/Pantar Serda Mujahidin melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan aparat Pemerintah Kelurahan Kabir. Komsos dimaksud dilakukan sebagai bentuk silaturahmi antara Babiinsa dengan komponen masyarakat termasuk aparat Pemerintah.


Serda Mujahidin mengatakan, silaturahmi atau bahasa militernya komsos sebagai salah satu metode pembinaan teritorial (Binter) yang harus dikuasai dan dilakukan oleh setiap aparat komando kewilayahan.


"Silaturahmi penting sehingga saling mengetahui adat dan budaya serta saling bertukar informasi diatara kita", kata Mujahidin.


Ditambahkan Mujahidin, komsos dimaksud juga sangat penting pasca bencana sehingga diketahui baik kondisi masyarakat, penanggulangan pasca bencana, sampai pada distribusi logistik kepada masyarakat.


"Dengan komsoa maka mempermudah kita untuk ketahui apakah bantuan-bantuan kepada warga masyarakat yang terdampak bencana sudah menerima bantuan sesuai data disteibusi atau tidak. Kita harus cocokan data pengeluaran di pemerintah dan data di masyarakat, sehingga semua yang terdampak merasakan keadilan", jelas Mujahidin.


Dandim 1622/Alor Letkol Inf Supyan Munawar,S.Ag  melalui Danramil 1622-02/Pantar Lettu Inf Selfius Tang kepada media mengatakan, komsos yang dilakukan Babinsa adalah menjadi tugas dari setiap Apkowil diwilayah agar mengenal wilayah dan juga masyarakatnya.


"Kita akan mengenal dan mengetahui semua tentang wilayah tugas adalah melalui komunikasi sosial atau komsos", tambah Selfius.


(Pendim 1622)

Related Posts

There is no other posts in this category.