Selasa, 07 Desember 2021

Kodim 1622/Alor Bantu Korps Bhayangkara Alor Gelar Vaksiansi Secara Mobile


KALABAHI - Untuk mengejar pencapaian herd immunity atau target vaksinasi nasional, Polres Alor menggelar Gerai Vaksimasi Covid-19 secara mobile, bertempat di lapangan mini Kalabahi. Kegiatan dimaksud turut dibantu oleh anggota Kodim 1622/Alor, Selasa (07/12/2021).


Vaksinasi kali ini menyasar kepada masyarakat yang belum melaksanakan vaksinasi baik tahap pertama maupun vaksin tahap kedua bagi warga yang ada di wilayah Kabupaten Alor.


Dandim 1622/Alor Letkol Inf Supyan Munawar, S.Ag melalui Perwira Seksi Operasi Kodim 1622/Alor Kapten Arm Gusti Tri Hartana ketika dikonfirmasi menjelaskan bahwa, vakisnasi kepada masyarakat yang digelar oleh Polres Alor ini tentu merupakan bagian dari dukungan Polres Alor untuk mengejar target pencapaian vaksinasi yakni 70 persen secara nasional.


Selain mengejar target 70 persen masyarakat di Alor tervaksin atau herd immunity, juga dalam rangka memutus mata rantai penularan Covid-19 diwilayah Kabupaten Alor.


"Kami (Kodim 1622/Alor) tetap mendukung apa yang dilakukan oleh pihak Polres maupun pihak lainnya terkait dengan Vaksinasi. Dukungan kami tentu lewat kahadiran para Babinsa membantu mengajak masyarakat diwilayah binaan yang belum divaksin untuk ikut vaksinasi ini", kata Gusti.


Tujuan kita sama, sehingga diperlukan sinergitas yang semakin kokoh dan kuat untuk terus melayani masyarakat terkhususnya Vaksinasi Covid-19.


Disela-sela kegiatan tersebut, baik Babinsa maupun Bhabinkamtibmas, juga selalu menghimbau kepada masyarakat yang mengikuti vaksinasi, agar selalu menerapkan protokol kesehatan (Prokes) seperti selalu menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak", jelasnya.


Penulis : Jeftan Bunda.

Sumber : Pendim 1622/Alor.

Related Posts

There is no other posts in this category.