Kamis, 13 Oktober 2022

Babinsa Himbau Warga Peduli Lingkungan Bersih dan Sehat


KALABAHI - Pada momen pelaksanaan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat diwilayah binaannya, Babinsa Kelurahan Kalabahi Timur, Koramil 1622-01/Kalabahi Sertu Safrudin Tupong menghimbau agar menjaga kebersihan lingkungan dan membuang sampah pada tempatnya.


Himbauan ini dilakukannya menurut Sertu Tupong, agat saat hujan turun tidak terjadi banjir akibat dari sampah yang menumpuk dan menyumbat aliran air selokan yang ada diseputaran pemukiman warga.


"Sepintas saya lihat sepanjang dalam parit banyak sekali sampah yang menumpuk dan aromanya tak sedap. Saya himbau untuk bersihkan dan tidak lagi buang sampah sembarangan, agar saat hujan tidak terjadi luapan air masuk ke pemukiman warga", ujar Sertu Tupong saat menemui warga di Rt.02 Rw.01 Bungabali, Kelurahan Kalabahi Timur, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor, Kamis (13/10/2022).


Lanjutnya, dirinya telah berkoordinasi dengan Rt/Rw untuk menjadwalkan kegiatan pembersihan selokan agar bebas sampah.


"Kita ajak warga peduli lingkungan yang bersih dan sehat serta bebas dari wabah penyakit terutama wabah Demam Berdarah Dengue (DBD). Harus ada upaya cegah dini", tambah Tupong.

(JB)

Sumber: Pendim 1622/Alor.

Related Posts

There is no other posts in this category.