Rabu, 28 Desember 2022

AKHIR TAHUN WARGA DESA ALOR KECIL TERIMA UANG DARI BABINSA


KALABAHI - Penyaluran dana Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLTDD) kepada 185 Kepala Keluarga (KK), di Desa Alor Kecil, Kecamatan Alor Barat Laut, Kabupaten Alor, Rabu (28/12/2022).


BLTDD ini merupakan penyaluran tahap IV yakni bulan Oktober, November dan Desember sebesar Rp. 900.000 yang akan diterima oleh setiap Kepala Keluarga.




Danramil 1622-01/Kalabahi diwakili oleh Babinsa Sertu Syafrudin Tupong yang hadir pada kegiatan tersebut,  turut menyerahkan kepada para penerima BLTDD.


"Uang ini diterima dan pergunakan dengan baik ya! tetapi ini uang BLT bukan uangnya pak Babinsa. Saya hanya menyerahkan saja", cetus Babinsa Sertu Syafrudin saat menyerahkan uang BLT dimaksud.



Turut hadir dalam kegiatan penyaluran BLT,  Kepala Desa Alor Kecil Asywad Kossah, Babinsa Sertu Syafrudin Tupong, Sekdes Alor Kecil Arif Rahman, Ketua BPD Desa Alor Kecil Bapak Abdul Hakim Lanusu, Pendamping Desa Ibu Nurjana Lopa, para Ketua RT, RW, serta 185 orang sebagai penerima BLT. (*)

Related Posts

There is no other posts in this category.