Babinsa Dampingi Petani Sayur Di Desa Aimoli
KALABAHI - Guna mendukung ketahanan pangan di wilayah, Babinsa Koramil 1622-01/Kalabahi Koptu Husni Karim melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan petani sayur, di Desa Aimoli, Kecamatan Alor Barat Laut, Kabupaten Alor, Kamis (05/01/2023).
Komsos ini sebagai bagian dari pelaksanaan pendampingan kepada Kelompok Tani (Poktan) sekaligus memotivasi agar petani lebih rajin lagi dalam menekuni usaha pertaniannya.
"Kita temui petani sambing ngobrol sehingga ada keluh kesah yang didapatkan bisa menjadi satu informasi untuk kita sampaikan ke Dinas terkait. Semisalnya hama dan penyakit pada tanaman sayur", kata Koptu Husni.
Lanjutnya, dengan komsos petani diarahkan agar tidak mudah menyerah dengan kondisi cuaca dan sebagainya.
Tetapi dengan tantangan yang ada maka usaha dibidang pertanian harus lebih maju dan sukses.
"Setiap usaha ada pasang dan surutnya. Ada rugi dan untungnya. Yakin bahwa, dari kegagalan ada kesuksesan diakhirnya", ujar Husni memotivasi para petani. (JB).
Sumber: Pendim 1622/Alor.