Senin, 09 Januari 2023

Komsos Babinsa Serma Deker Dengan Kelompok Tenun Ikat di Desa Likuwatang


KALABAHI - Mendukung usaha tenun kaum perempuan, Babinsa Serma Deker Nafi melaksanakan komunikasi sosial dengan kelompok tenun ikat perempuan, di Rt.03 Rw.02 Dusun 1, Desa Likuwatang, Kecamatan Alor Tengah Utara, Kabupaten Alor, Senin (09/01/2023).


Komunikasi sosial (Komsos) dilaksanakan oleh Babinsa selain untuk memberikan dukungan, motivasi, juga untuk menjalin silaturahmi agar terjalin keeratan hubungan secara emosional.


Serma Deker meminta kepada kelompok tenun yang beranggotakan kaum perempuan dibawah pimpinan Ibu Yakoba Karma, agar terus menekuni usaha ini sebagai warisan nenek moyang dan harus diwariskan lagi kepada generasi penerusnya.


Diharapkan agar setiap usaha harus dikerjakan dengan tekun, dan harus menjaga kualitas yang dihasilkan.


Hal ini supaya ada kepuasan bagi konsumen, dan usaha pasti akan cepat dan terus berkembang.


"Setiap usaha harus dijaga kualitasnya, jangan kejar kuantitas untuk dapat uang banyak tetapi usaha tidak berjalan lama karena tidak diminati konsumen", ujar Serma Deker Nafi.  (JB).


Sumber: Pendim 1622/Alor.

Related Posts

There is no other posts in this category.