Senin, 17 April 2023

BEKALI WASBANG KEPADA GENERASI MUDA, KODIM KUPANG GELAR PERJUSAMI


KALABAHI - Kodim 1604/Kupang melaksanakan Perkemahan Jumat, Sabtu, Minggu (Perjusami) dengan tema "Mewujudkan Binter TNI AD yang adaptif melalui pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika guna membentuk generasi muda yang berkarakter dan berwawasan kebangsaan”.

Kegiatan Perjusami dipimpin oleh Babinsa Peltu Tomi J. Kurumbatu melaksanakan Perjusami selama 3 hari sejak Jumat 14 sampai Minggu 16 April 2023, di Desa Sumlili, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang.

Peltu Tomi dalam arahannya kepada 36 amggota Satuan Karya (Saka) Wira Kartika Kodim 1604/Kupang menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan Perjusami untuk membina dan membentuk generasi muda agar memiliki akhlak yang baik, disiplin, terampil serta memiliki rasa cinta kepada tanah airnya.


"Perjusami bukan sekedar rekreasi dan hura-hura namun diharapkan adik-adik Pramuka bisa dibina menjadi orang yang disiplin, terampil, serta cinta tanah air dan berwawasan kebangsaan", harap Tomi.

Melalui kegiatan Perjusami maka kalian berlajar kebhinekaan karena anggota Wira Kartima dari latar belakan masing-masing saling memahami dan saling menghargai satu sama lain.


"Saya minta kalian semua belajar juga mengenal lingkungan dimana Perjusami dilaksanakan. Agar tau kondisi dan budaya masyarakatnya", pinta Peltu Tomi diakhir arahannya. (*)


Editor: Jef Beny Bunda.

Related Posts

There is no other posts in this category.