Senin, 24 April 2023

HARI KE-2 LEBARAN, TNI-POLRI BERSINERGI BERI RASA AMAN BAGI MASYARAKAT KOTA KUPANG


KUPANG - Pelaksanaan patroli pengamanaan Idul Fitri hari ke-2, personil Kodim 1604/Kupang bersama Polri dan unsur lainnya terus bersinergi. Ini menandakan bahwa TNI, Polri serta unsur lainnya solid dan kompak dalam melaksanakan tugas demi memberikan rasa aman bagi masyarakat.


Sinergitas tersebut terpantau pada pelaksanaan tugas patroli pengamanan Idul Fitri di Pos Pam Polresta, Pos Pam Lippo, Pos Pam Mall Ramayana, Pos Pam Silvia, Pos Pam Kuanino, Pos Pam LLBK, dan Pos Pam Pantai Warna.

Sertu Putu Arianta yang memimpin regu patroli kepada media mengatakan, pelaksanaan patroli dilakukan dengan rute melewati semua Pos pengamanan yang ada, dan diawali pengecekan kesiapan personil maupun sarana prasarana pendukung.


"Kami lakukan patroli melewati Pos-pos yang ada di beberapa titik keramaian masyarakat. Tujuannya agar masyarakat merasa aman selama beraktivitas", kata Putu.


Sementara ditempat terpisah, Dandim 1604/Kupang Letkol Wiwit Jalu Wibowo melalui sambungan telepon selulernya mengatakan, pihaknya akan terus bersinergi dengan Polri serta unsur lainnya selama pelaksanaan pengamanan Hari Raya Idul Fitri ini.

Tambah Letkol Wiwit, dengan menjaga kekompakan, soliditas, serta komunikasi yang baik antara personil yang terlibat pengamanan di lapangan, diharapkan semua berjalan aman dan lancar.


"Kompak, solid, ada komunikasi baik, maka sudah di pastikan pelaksanaan dilapangan berjalan lancar dan aman, baik itu antar personil juga dengan masyarakat", tambahnya.


Personil yang terlibat dalam patroli gabungan yakni dari Makorem 161/Wira Sakti, Polresta Kupang, Kodim 1604/Kupang, TNI AU, TNI AL, dan POM TNI AD. (*)

                                                                                                 Editor: Jef Beny Bunda.

Related Posts

There is no other posts in this category.