UNTUK ALOR KENYANG, BABINSA KODIM 1622/ALOR MASUK SAWAH
Babinsa masuk sawah merupakan bentuk dari dukungan Kodim 1622/Alor untuk mewujudkan program Bupati Alor dan Wakil Bupati Alor yakni Alor Kenyang, Alor Sehat, dan Alor Pintar.
Dandim 1622/Alor Letkol Inf Amir Syarifudin, S.H melalui Perwira Teritorial Kapten Inf Fahrudin, Minggu (16/04/2023) mengatakan Babinsa masuk sawah bukan untuk menakut-nakuti Petani.
Babinsa sebagai ujung tombak satuan TNI AD hadir dan bekerja bersama-sama Petani di sawah karena peduli terhadap kondisi dan kesulitan masyarakat.
"Kami inginkan Petani itu sejahtera, mereka tidak boleh kesulitan apalagi kelaparan", ucap Fahrudin.
Saat ini, Kodim melalui peran Babinsa di wilayah sedang bersama Petani melaksanakan optimasi lahan di Kecamatan Alor Timur Laut, Kecamatan Lembur, dan Kecamatan Alor Tengah Utara.
"Opatimasi lahan 25 hekta are. Kerja sama antara Kodim 1622/Alor dengan Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Alor", tambahnya.
Diharapkan optimasi lahan ini membuka cara pandang pemuda untuk mau menjadi Petani. Seperti kata Bapak Dandim Alor bahwa bertani itu keren.
Masyarakat yang bekerja sebagai petani sawah umumnya usia diatas 45-60 tahun. Para pemuda kurang berminat.
"Melalui para Babinsa, kami terus membuka cara pandang pemuda untuk mencintai pertanian", tutup Kapten Fahrudin. (*)
Editor: Jef Beny Bunda.