Minggu, 13 Agustus 2023

Babinsa Kopda Abraham Puling Hadiri Lokakarya Mini Lintas Sektor Puskesmas Kalunan


NTT, ALOR - Babinsa Koramil 1622-01/Kalabahi Kopda Abraham Puling hadiri rapat Loka Karya Mini Lintas Sektor Puskesmas Kalunan, bertempat di aula Kantor Desa Lakatuli, Kecamatan Mataru, Kabupaten Alor, Sabtu (12/8/2023).


Kepala Puskesmas Kalunan dalam penyampaian laporannya menjelaskan program Puskesmas Kalunan diantaranya, KIA, Gizi, Penyakit menular dan tidak menular, dan Pelayanan kesehatan, serta PIS-PK.


Babinsa Kopda Abraham menyampaikan bahwa TNI melalui kehadiran Babinsa di wilayah binaannya dalam melaksanakan tugas pembinaan teritorial (Binter) juga termasuk di dalamnya mendukung penanggulangan dan pencegahan stunting.


"Binter yang kami lakukan diwilayah binaan termasuk stunting yakni berkaitan dengan demografi dan kodisi sosial. Untuk mengatasi Stunting perlu kerja sama diantara kita semua", pinta Kopda Abraham.


Sementara Camat Mataru dalam arahan menyampaikan terkait dengan program yang dijalankan di Puskesmas tetap berkaitan dengan program Alor Kenyang, Alor Sehat, dan Alor Pintar.


"Kita terus bersinergi untuk mewujudkan masyarakat yang kuat, sehat dan mendaptkan pendidikan yang baik", ujar Camat.


Terkait Stunting, harus menjadi komitmen bersama dari semua pihak baik itu pemerintah Kecamatan, Perintah Desa, Puskesmas, serta para Tokoh dan masyarakat agar tidak apalagi stunting di wilayah Kecamatan Mataru.


Penulis: Serka Jef Beny Bunda.

Related Posts

There is no other posts in this category.