Senin, 07 Agustus 2023

INI PENEKANAN BABINSA SERTU FRIT LAUMAL DALAM KEGIATAN SOSIALISASI PENCEGAHAN STUNTING


NTT, ALOR - Kelurahan Nusa Kenari melaksanakan kegiatan sosialisasi tentang Pencegahan Penanganan Stanting, bertempat di Kantor Nusa Kenari, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor, Jumat (04/8/2023).


Kegiatan tersebut dihadiri oleh Lurah Nusa Kenari Boby Kilaka, S.H, Babinsa Nusa Kenari Sertu Frit Laumal, Bhabinkamtipmas Nusa Kenari, Dr. Esra M Lily (Pemateri dari Puskesmas Kenarilang), Ibu Fatmawati sudirman, dan Moh. D. Sallo, serta perwakilan kaum perempuan dari setiap RT.


Bobo Kilaka dalam sambutannya meminta kepada seluruh peserta sosialisasi tidak sekedar hadir, namun ditindaklanjuti dengan tindakan nyata di setiap RT dan RW.


"Saya harap kita tidak sekedar hadir dan selesai hanya di sosialisasi ini, tetapi harus ada tindakan nyata terkait stunting", harapnya.


Babinsa Sertu Frit Laumal dalam arahannya meminta kepada para RT/RW serta menghimbau kepada Ibu-ibu perwakilan dari setiap RT untuk meneruskan kepada Ibu-ibu yang lainnya.


"Bila ada kendala dilingkungan, supaya menyampaikan kepada Lurah dan Babinsa. Kita harus serius dan jangan main-main dengan penanganan Stunting", tegas Frit.


Penulis: Serka Jef Beny Bunda.

Related Posts

There is no other posts in this category.