Sabtu, 23 Maret 2024

Babinsa Sertu Habel Himbau Pemuda Manfaatkan Kegiatan Keagamaan Dengan Benar



ALOR-NTT, NTTALORNEWS.COM - Berbagai cara menyambut hari raya Paskah umat Kristiani di Kabupaten Alor, Pemuda Gereja GMIT di Kelurahan Kalabahi Timur membuat tugu-tugu salib untuk memeriahkannya.


Hal ini mendapat atensi dari Babinsa Koramil 1622-01/Kalabahi Sertu Habel Djahamou, serta mengingatkan agar memanfaatkan kegiatan keagamaan dengan baik dan benar.


Sertu Habel menekankan kepada para Pemuda agar tidak merayakan hari raya Paskah dengan pesta miras atau minuman keras.


Pemuda harus memaknai kisah kesengsaraan Yesus untuk menembus dosa manusia. Alangkah baiknya Pemuda sebagai tulang punggung gereja harus berani merubah hidup yang salah menjadi benar.


"Menyambut/merayakan Paskah harus dengan penuh penyesalan karena kita sudah banyak berbuat dosa kepada Tuhan", ucap Sertu Habel.


Jef Beny Bunda.

Related Posts