Babinsa Oben Hadiri Peminangan di Desa Oben Nekamese
NTTALORNEWS.COM, Kupang* - Babinsa Oben Koramil 1604-06/Batakte, Serka Achap S. Tonmo, menghadiri acara peminangan keluarga di Desa Oben, Kecamatan Nekamese, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini merupakan bagian dari komunikasi sosial (komsos) yang rutin dilakukan oleh Babinsa untuk mempererat hubungan dengan masyarakat. Minggu (22/09/2024).
Acara peminangan berlangsung di rumah Bapak Nikanor Ome, RT 1 RW 1 Dusun 1 Desa Oben. Pemilihan ini melibatkan keluarga Nikanor Ome dan keluarga Lapusaly dari Alor, sebagai simbol persatuan dan keharmonisan antar keluarga.
Dalam kesempatan tersebut, Serka Achap S. Tonmo menyampaikan pentingnya menjaga kerukunan antarwarga serta turut berperan dalam menciptakan situasi yang kondusif di wilayah. Kehadiran Babinsa juga diharapkan dapat memberikan rasa aman dan mempererat tali silaturahmi.
Komsos yang dilakukan Babinsa Oben merupakan bentuk dukungan TNI terhadap kehidupan sosial masyarakat, dengan harapan terjalin hubungan yang harmonis dan semakin memperkuat kebersamaan di wilayah teritorial. *_(Pendim1604)_*