Minggu, 13 Oktober 2024

Cegah Gangguan Kamtibmas, Babinsa Minta Warga Berperan Berikan Informasi



NTTALORNEWS.COM, ALOR - Untuk mencegah sejak dini agar tidak terjadi gangguan keamanan dan ketertiban (Kamtibmas), Babinsa Serka Charlens Mali melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan Tokoh masyarakat, diwilayah binaannya di Kelurahan Kalabahi Tengah, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor, Sabtu (11/10/2024).


Dalam komsos itu, Serka Charlens Mali meminta kepada para Tokoh agar berperan memberikan informasi terkait dengan kondisi wilayah bila akan terjadi permasalahan.




Menurut Serka Charlens, tanpa peran aktif dari para Tokoh dan juga masyarakat memberikan informasi, maka Babinsa tidak bisa melakukan langkah-langkah sebagai cegah dini bila akan terjadi permasalahan.


Oleh sebab itu, sangat diharapkan peran secara umum seluruh masyarakat didukung para Tokoh dalam melihat suasana yang perkembangan yang akan dan terjadi dilingkungan.


"Saya sangat mengharapkan peran dari para Tokoh sekalian memberikan informasi kepada saya sebagai Babinsa. Tentunya kita semua inginkan hidup aman dan damai", ujar Serka Charlens Mali.


(Jb-tim).

Related Posts