Babinsa Dampingi Petani Bajak Sawah di Desa Pailelang
Babinsa Serka Teodoro Alves Correia bantu Petani Bajak Sawah di Desa Pailelang. (Foto Pendim 1622/Alor).
NTTALORNEWS.COM, ALOR - Babinsa Serka Teodoro Alves Correia membantu petani bajak sawah di Desa Pailelang yang juga dikenal sebagai salah satu sentra produksi padi sawah yang meski memiliki lahan yang tidak begitu luas hingga ratusan hekta are.
Meski demikian, menurut Serka Teodoro para petani di Desa ini sebagai pemilik lahan sangat termotovasi dalam bekerja karena banyak kemudahan-kemudahan yang diberikan pemerintah seperti ketersediaan pupuk, obat-obatan, hingga mesin traktor, dan pompa air.
Teodoro mengakui kehadirannya sebagai Babinsa di tengah masyarakat atau anggota Kelompok Tani di sawah, sebagai bentuk dukungan terhadap program swasembada pangan yang dicanangkan pemerintah.
"Saat ini sudah masuk musim hujan, kami turun ke sawah membantu petani demi menyukseskan program pemerintah yaitu swasembada pangan. Tidak hanya itu, tujuan utamanya adalah bagaimana kesejahteraan dari para petani terwujud", ujarnya.
Ia menambahkan, petani di Desa Pailelang bekerja di musim hujan karena air sangat cukup dan musim panas menggunakan pompa air bantuan pemerintah pusat lewat Dinas Pertanian untuk mengairi lahan sawah mereka.
Diharapkan, petani terus termotivasi bekerja dengan memanfaatkan kemudahan-kemudahan lewat bantuan dari pemerintah. Kepada petani supaya tidak berhenti bekerja selagi masi bisa bekerja.
(Jb-tim).