Babinsa Nefonaek Hadiri Rapat Sosialisasi Pilah Sampah
![]() |
NTT-KUPANG - Babinsa Kelurahan Nefonaek Koramil 1604-01/Kota, Serda I Putu Juni Arsana, menghadiri rapat yang diadakan oleh pihak kelurahan untuk membahas sosialisasi dan edukasi pilah sampah bagi masyarakat Kelurahan Nefonaek. Rapat ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran warga tentang pentingnya pengelolaan sampah secara terpisah, yang berdampak pada kebersihan lingkungan. Jumat (14/02/2025).
Dalam rapat tersebut, turut hadir sejumlah pihak penting, antara lain Camat Kota Lama, Lurah Nefonaek, Bhabinkamtibmas Kel. Nefonaek, serta perwakilan dari PT PLAN Indonesia. Selain itu, Ketua LPM Kelurahan Nefonaek, Ketua RW 007, Ketua RT 022, 023, dan 024, serta perwakilan dari Bank Sampah AsmaraLoka dan Mutiara Timor juga ikut serta dalam diskusi.
Kegiatan ini diadakan di RT 023 RW 007 Kelurahan Nefonaek, Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang, dengan tujuan untuk memberi pemahaman tentang pentingnya memilah sampah dari sumbernya. Pihak Bank Sampah AsmaraLoka dan Mutiara Timor turut berperan aktif dalam memberikan edukasi serta berbagi pengalaman dalam pengelolaan sampah yang efektif.
Melalui sosialisasi ini, diharapkan warga Kelurahan Nefonaek dapat lebih peduli dan terampil dalam memilah sampah, serta menerapkan pola hidup yang ramah lingkungan. Kegiatan ini juga diharapkan dapat mempererat kerjasama antara pemerintah, masyarakat, dan pihak swasta dalam menjaga kebersihan dan keberlanjutan lingkungan. *(Pendim1604)*.